Tag Archives: Budaya

Mbanyol namun Nyelekit di Darga Gallery

Didik menyindir kondisi sosial politik Jawa sebagai representasi Indonesia melalui objek lukisan anekdotis dan lucu. Padahal, dia sendiri orangnya serius.

Bukan kebetulan kalau pameran tunggal Didik Nurhadi di Darga Gallery, Sanur, Bali dibuka Jaya Suprana Sabtu pekan lalu. Pemilihan bos perusahaan jamu yang juga humorolog serba bisa itu dilakukan karena ada kemiripan tematis antara karya yang dipamerkan dengan Jaya Suprana. Keduanya segar, lucu, namun melontarkan kritik-kritik nyelekit lewat candaannya.

Enam karya Didik yaitu Pesta Balon, Pesta Ulang Tahun, Selamat Datang Demokrasi, Wake Up, Simbol dan Kenyataan, serta Bapak Poligami seluruhnya menunjukkan objek lucu dan seluruhnya berukuran 1,4 m x 2 m. Cukup besar untuk ukuran lukisan. Maka tiap dinding di galeri Darga yang tiga tingkat itu hanya memajang satu lukisan. Pameran yang berlangsung hingga 17 Januari mendatang itu menampilkan karya-karya mbanyol namun nyelekit yang berasal dari pengalanan pelukisnya sehari-hari.

Continue reading

Leave a comment

Filed under Bali, Kliping

Pameran Sapi Pertama di Asia

Pelukis Bali dari berbagai aliran berkarya di patung sapi. Dipamerkan di mall, bandara, restoran, juga galeri. Pertama kali di Asia.

Beberapa pengunjung Mall Bali Galeria di Jl By Pass Ngurah Rai Kuta Rabu sore pekan ini tersenyum. Ada juga pengunjung yang tertawa, sebagian hanya melihat sekilas. Ada juga yang sibuk memotret. Objek mereka adalah patung sapi yang penuh dengan gambar kartun.

Kartun-kartun itulah yang membuat para pengunjung tersenyum. Di seluruh bagian sapi itu penuh dengan gambar-gambar kartun. Misalnya di iga kanan patung tersebut. Ada gambar kartun seseorang berpakaian adat Bali berkata pada turis, “Please Have A Look Sir..!!”. Telunjuk orang itu mengarah ke gambar tangki bensin 10.000 liter. Namun yang membawa bukan mobil, tapi kuda. Di sebelah gambra itu juga ada kereta api keluar dari terowongan dan di rel sebelahnya ada kereta yang juga ditarik kuda.

Continue reading

1 Comment

Filed under Bali, Kliping

Kartun Made in Bali

Doraemon, Pokemon, Aladin, dan beberapa kartun lain sebagian dibuat di Bali. Terancam karena komputerisasi.

Dua cowok dan satu cewek sedang berjalan menyeberang jalan. Tiba-tiba datang seseorang mengendarai motor dengan kecepatan tinggi. Tukang kebut itu hampir menabrak dua orang diantara penyeberang jalan. Untunglah tidak sampai kena karena dia cepat membelokkan motor. Namun, brak!, tukang kebut itu menabrak mobil hingga terpelanting ke tanah, terkapar.

Adegan itu bukan nyata. Pelakunya hanya kartun. Dan, setelah peristiwa itu muncul tulisan “Kecerobohan Bisa Berakibat Fatal”. Iklan layanan mayarakat itu hasil kerjasama Bali TV dan PT Marsa Juwita Indah (MJI). Iklan berdurasi 30 detik itu adalah karya pertama PT MJI yang diproduksi sendiri dari penentuan tema, penggambaran, hingga rekaman. Namun adegan itu kemudian menarik perusahaan makanan anak di Surabaya untuk memesan iklan produknya di PT MJI. Jadilah dua merk produksi perusahaan tersebut dibuat PT MJI dalam bentuk kartun.

Continue reading

5 Comments

Filed under Aneka Rupa, Bali, Kliping, Pekerjaan